17 February 2016
Di Restoran China di Amerika sering kali para pengunjung mendapatkan fortune cookie secara gratis setelah menyantap hidangan yang disediakan. Kue kering yang berasal dari tepung, gula, vanili, dan minyak biji wijen tersebut berisi potongan kertas kecil bertuliskan keberuntungan. Terserah mau percaya atau tidak, tetapi tentu menyenangkan mendapat kertas yang bisa memberikan semangat dengan rasa kue yang nikmat.
Tetapi mengapa kue ini hanya muncul di Amerika? Ada yang mengatakan bahwa kue ini ditemukan oleh David Jung, seorang imigran di Amerika yang berasal dari China yang tinggal di Los Angeles pada tahu 1918. Ketika ia sedang berjalan-jalan di daerah kumuh, hatinya tergerak untuk memberikan makanan kepada orang-orang yang ada di sana maka ia membuat kue tersebut dan menyelipkan ayat yang ada di Alkitab untuk memperkenalkan Alkitab kepada orang-orang tersebut.
Ada juga berita yang beredar bahwa fortune cookie ditemukan oleh orang Jepang bernama Makoto Hagiwara. Ia adalah seorang tukang kebun di Japanese Green Tea Garden di Golden Gate Park. Pada suatu hari ia dipecat oleh walikota dan tidak boleh bekerja di sana lagi. Tetapi dengan banyaknya dukungan warga lain yang menuntut Pak Makoto untuk bekerja disana lagi akhirnya ia bisa mendapatkan pekerjaannya lagi, lalu ia membagi-bagikan kue yang berisikan tulisan terima kasih kepada setiap pengunjung yang datang ke Japanese Green Tea.
Tidak masalah kue ini berasal dari Amerika atau Jepang, tetapi kita bisa membahagiakan dan menyemangati orang lain dengan kata-kata yang ada di dalamnya itu justru lebih bagus bukan? (∩_∩)
Naskah : Dian Permatasari
Sumber: http://oyinayashi.blogspot.com/2013/02/asal-mula-fortune-cookies-kue.html
http://adat-tiongkok.blogspot.co.id/2013/07/serba-serbi-kue-keberuntungan-fortune.html