29 April 2016
Pulau Bali merupakan tempat wisata paling populer di Indonesia. Tidak hanya dicintai oleh warga Indonesia akan keindahan pantai dan pemandangan, namun juga dijadikan list pertama sebagai tempat wisata untuk duta asing. Tidak hanya itu, lokasi Bali seringkali digunakan oleh duta asing selebriti sebagai lokasi pernikahan. Ini dia daftar pernikahan selebriti mandarin yang menikah di pulau Bali.
1. Nicky Wu (吳奇隆) dan Cecilia Liu (劉詩詩)
Pasangan bahagia ini baru saja menikah pada tanggal 19 kemarin di Bali. Acara ini dihadiri oleh rekan rekan Nicky dan Cecilia. Pasangan ini kenal satu sama lain sejak berkolaborasi drama fantasy berjudul Scarlet Heart. Dekorasi mewah diperkirakan telah menghabiskan dana sebesar 100 Juta Yuan. Acara dibawakan oleh host asal Taiwan, Matilda Tao (陶晶瑩). Salah satu tend topik di acara pernikahan ini, terdapat penampilan comeback boyband zaman 90-an, Little Tiger. Walaupun resepsi pernikahan telah selesai digelarkan, namun pasangan ini sepakat untuk tetap berada di Bali sebagai lokasi bulan madu mereka.
2. Hawick Lau (刘恺威) dan Yang Mi (杨幂)
Pasangan ini menikah pada tahun 2014 di Bali. Hawick merupakan warga Hong Kong, sedangkan Yang Mi merupakan warga China. Pasangan ini telah dikaruniai seorang anak perempuan bernama Xiao Nuo Mi, yang memiliki arti Beras Ketan. Nama ini diberikan oleh orang tuanya karena Xiao Nuo Mi dilahirkan tepat sehari sebelum Festival Perahu Naga. Dimana warga warga China tengah menjalankan tradisi makan pangsit. Isi dari pangsit itu merupakan beras ketan. Menurut ayah dari Hawick Lau, anak ini akan tinggal di Hong Kong. Mengingat Hawick yang lebih sibuk berkarir di China bersama istrinya dibandingkan di Hong Kong.
3. Sean Lee dan Vivian Hsu (徐若瑄)
Pasangan ini menikah pada tahun 2014 di Bali. Sean Lee yang mempunyai keturunan Indonesia memilih lokasi resepsi pernikahan di Bali. Tidak hanya itu, pasangan ini juga menggelarkan resepsi pernikahan di Taiwan dan Singapore. Kini mereka dikaruniai seorang anak laki laki. Vivian Hsu yang fokus dengan rumah tangganya, kini tinggal di Singapore. Walaupun telah jarang tampil di layar kaca, namun Vivian masih tetap sering berinteraksi dengan fansnya di media sosial.
4. Kenny Bee (钟镇涛) dan Fan Chiang (范姜)
Pasangan ini menikah pada tahun 2014 di pulau Bali. Kenny yang berprofesi sebagai aktor Hong Kong, sedangkan Fan Chiang merupakan asisten dari Kenny. Mereka telah berpacaran selama 17 tahun. Kenny dan Fan telah dikaruniai 2 orang anak. Ini merupakan pernikahan kedua dari Kenny Bee. Sebelumnya Kenny pernah menikah dengan artis Hong Kong bernama Teresa Cheung, namun pernikahan ini tidak berlangsung lama. Walaupun begitu, Kenny dan Teresa tetap dikaruniai 2 orang anak. Dikabarkan kedua orang anak ini juga terlihat hadir di acara pernikahan ayahnya di Bali.
5. Ken Huang (黄伯俊) dan Patty Hou (侯佩岑)
Pasangan ini telah menikah pada tahun 2011. Keduanya menikah di pulau Bali. Patty Hou yang berprofesi sebagai TV Host Taiwan menikah dengan manajer Bank Fiance, Ken Huang. Biaya yang dihabiskan pasangan ini juga terkesan sangat drastis, sekitar 800,000 Dollar.
6. Sharon Chan (陳敏之) dan William Lui (雷偉信)
Sharon Chan menikah dengan William Lui di Bali. Mereka berpacaran selama 10 tahun sebelum menikah pada tahun 2014.